Sebelum
memperoleh kemedekaan, bangsa Indonesia terlebih dahulu memproklamasikan
kemerdekaannya yang dikenal dengan “Proklamasi Kemerdekaan”. Proses ini berawal
dari terdengarnya berita kekalahan Jepang dari pihak sekutu, seketika juga
kelompok pemuda mendesak Soekarno-Hatta untuk segera memproklamasikan kemerdekaan
Bangsa Indonesia. Akan tetapi dengan alasan menunggu janji Jepang untuk memberikan
kemerdekaan Indonesia, Soekarno-Hatta tidak dengan segera memproklamasikan
kemerdekaan Indonesia. Hal inilah yang mendorong para pemuda melakukan aksi
penculikan terhadap Soekarno-Hatta ke Rengasdengklok yang akhirnya dikenal
dengan “Peristiwa Rengasdengklok”. Atas nama bangsa Indonesia Proklamasi
Kemerdekaan telah dikumandangkan oleh Bung Karno didampingi oleh Bung Hatta
pada tanggal 17 Agustus 1945. Satu langkah maju sudah ada pada genggaman bangsa
Indonesia melalui Proklamasi kemerdekaan tersebut. Sebagai negara yang baru
memproklamasikan kemerdekaan, Indonesia mendapat simpati dari bangsa-bangsa di
dunia. Hal ini tampak dari adanya pengakuan negara lain terhadap Proklamasi 17
Agustus 1945. Sebagai sebuah negara merdeka, maka pada tanggal 18 Agustus 1945 ditetapkan
Undang-Undang Dasar (UUD 1945) dan pemilihan Presiden yaitu Bung Karno dan Bung
Hatta sebagai Wakil Presiden. Kemerdekaan Indonesia sudah
diproklamasikan tanggal 17 Agustus 1945. Meskipun demikian, Belanda tidak
mengakui kemerdekaan itu dan terus berusaha untuk menjajah Indonesia
kembali. Setelah kedatangan sekutu ke Indonesia dalam rangka
mengambil alih kekuasaan dari tangan Jepang, ternyata diikuti oleh Belanda yang
ingin menjajah kembali Indonesia, maka rakyat Indonesia di berbagai daerah mengangkat
senjata untuk mempertahankan kemerdekaan. Bangsa Indonesia berjuang dengan gigih untuk mempertahankan
kemerdekaan.Ada dua bentuk perjuangan mempertahakan kemerdekaan, yaitu
perjuangan fisik dan perjuangan diplomasi. Perjuangan fisik dilakukan dengan
cara bertempur melawan musuh. Perjuangan diplomasi dilakukan dengan cara
menggalang dukungan dari negara-negara lain dan lewat
perundingan-perundingan. Kemerdekaan
Indonesia tentu merupakan sebuah bencana bagi negara yang telah menjajah
Indonesia.. Maka, Proklamasi Kemerdekaan Indonesia pada tanggal
17 Agustus 1945 bukanlah akhir perjuangan bangsa Indonesia. Akan tetapi, ia
adalah awal perjuangan baru bangsa ini dalam membangun sebuah tatanan berbangsa
dan bernegara. Sebuah negara berdiri bukan hanya berdasarkan wilayah, namun
juga membutuhkan perangkat pemerintahan, dan yang terpenting adalah pengakuan
kedaulatan dari negara lain. Karena pada hakikatnya (seperti halnya manusia
sebagai makhluk sosial), dalam kehidupan bernegara juga membutuhkan negara lain
agar bangsa dan negara ini dapat bergaul dan tidak terkucilkan dalam hubungan
internasional.
- Pembaca
dapat memahami penyebab terjadinya konflik antara belanda dan indonesia
setelah kemerdekaan di proklamasikan
- Untuk
mengetahui pertempuran- pertempuran yang terjadi di daerah – daerah demi
mempertahankan kemerdekaan
- Pembaca
dapat mengetahui perjuangan-perjuangan diplomasi Bangsa Indonesia demi
mempertahankan kemerdekaannya.
- Pembaca mengetahui faktor yang menyebabkan Belanda keluar dari
Indonesia
- Apa yang menyebabkan
terjadinya Konflik Indonesia dan Belanda pasca kemerdekaan?
- Bagaimana Perjuangan
perlawanan bangsa Indonesia di daerah-daerah dalam mempertahankan
Kemerdekaan ?
- Bagaimana Perjuangan Diplomasi Indonesia dalam
mempertahankan Kemerdekaan?
- Apakah faktor memaksa Belanda keluar dari Indonesia?
Kedatangan tentara Sekutu yang diboncengi NICA menyebabkan terjadinyakonflik dan pertempuran di berbagai daerah. Keinginan Belanda untuk kembalimenjajah Indonesia berhadapan dengan rakyat Indonesia yang mempertahankankemerdekaannya. Oleh karena itu, terjadi pertempuran di berbagai daerah diIndonesia. Konflik antara Indonesia-Belanda ini akhirnya melibatkan peran duniainternasional untuk menyelesaikannya.
7. Peristiwa Westerling di
Makassar
Akhirnya perundingan dikapal Renville berhasil ditandatangani oleh semua pihak pada tanggal 17 Januari1948. Persetujuan tersebut antara lain berisi :
1 Comments
Dapat 89
ReplyDelete